Thursday, August 30, 2007
Mad Suro Part 3

Mad Suro Part 3

Aneh memang, tapi diranah pergilaan ini tidak ada yang aneh. Seorang pemuda yang pernah dinyatakan sakit parah bahkan divonis akan mati, malah dihadapkan pada realitas bertolak belakang. Pemuda yang sedang "kinyis-kinyis"nya menikmati bangku kuliah divonis menderita Hepatitis A, yang secara medis katanya akibat makanan "kotor", tidak higienis, tidak sehat.

Pasca opname, setiap kali berangkat kuliah dia dibekali sebungkus nasi dan lauk-pauk "higienis" dari rumah. Saat memasuki areal kampus, dia melihat gembel lusuh tak terawat sedang meng"obrak-abrik" tumpukan sampah. Gembel yang katanya gila itu berlomba dengan seekor ayam mencari makanan yang bisa dimakan.

Walau sedikit pelit tak sekalian merelakan sendoknya, pemuda itu iba dan bermurah hati merelakan sebungkus bekalnya untuk gembel tersebut. Tak perlu sendok, tak perlu garpu, tak perlu sumpit, tangan kotor itu tak mampu men-stop makanan masuk ke mulutnya tanpa permisi. Tak ayal, ayam yang tadi bersaing dengannya sontak terbengong-bengong dan iri hati.

Tak lama pemuda tersebut berlalu meninggalkan tempat itu, ada suara cepat berlalu berkata, "Orang gila aja nggak mati".

Itulah enaknya jadi orang Gila...!!!

Labels:

posted by adhi @ 8/30/2007 06:59:00 AM  
2 Comments:
Post a Comment
<< Home
 
 
About Me


Name: adhi
Home:
About Me:
See my complete profile

Previous Post
Archives
Links
Template by
Free Blogger Templates